Minggu, 23 Desember 2012

Kenapa Mesti Blog ???

By Orangbiasaji | At 09.32 | Label : | 0 Comments


Nah, ini dia masalah utamanya. Kenapa mesti blog? kenapa mesti punya blog? apa gunanya punya blog? dan sederet pertanyaan lain yang jawabannya membingungkan semuanya. Banyak orang blogging dengan alasan berbagai rupa, ada yang serius untuk mencari sumber penghasilan, ada yang memanfaatkannya sebagai media karena suka nulis atau suka foto.

Hingga ada juga yang blogging dengan tujuan untuk santai saja, yaitu dengan membuat diary online. Mereka menulis apa adanya di blog, mempublikasikan apa saja yang mereka anggap pantas dan membangun hubungan pertemanan di dunia maya sesama blogger.

Nah, dari semua itu apa asiknya memiliki sebuah blog ????

Mulai dari iseng-iseng saja untuk mencari banyak teman yang bisa diajak sharing hingga urusan mencari sesuap nasi dengan mati-matian mengejar traffic dan rangking yang tinggi. Apapun motivasi dan apapun yang teman-teman fikirkan tentang blog, adalah benar adanya.

Blog itu menyenangkan jika kita menikmatinya, blog itu bisa bikin kaya jika kita memanfaatkannya, blog itu memusingkan jika kita tidak mempelajarinya, dan blog itu tidak ada gunanya jika kita tidak memulainya. Pokoknya semuanya benar.

Jika kamu punya teman yang memiliki blog dan senang menulis atau mempublikasikan foto disana, tanyakanlah dia secara iseng-iseng apa yang membuatnya tetap merawat blognya? jawabannya mungkin tidak berhasil membuat kamu merasa ingin memiliki blog, persoalannya karena mungkin kamu membutuhkan sesuatu yang lebih dibandingkan apa yang mendorong orang banyak membuat blog. Artinya, kamu lebih kreatif dan perfeksionis.

Mulailah dengan sebuah blog, dan pelajarilah sendiri apa saja yang membuat banyak orang sibuk menghabiskan waktu berjam-jam di hapan laptop untuk mencari informasi baru atau sebuah inspirasi untuk mempublikasikan sebuah catatan menarik di blog mereka. Salah seorang teman saya malah lebih asyik dengan blognya dibandingkan urusan skripsi yang tertinggal hampir setahun.

Kenapa mesti blog ???
Karena blog adalah panggung dimana kita bebas mengekspresikan apa saja dari kita, tentang apa yang ada dalam benak kita. tentang semua hal yang mampu dicapai oleh kreatifitas kita.

Blogging itu asik !!!
◄ Posting Baru
 

Copyright © 2012. Garagara - All Rights Reserved, Monitored By Blog Copy B-Seo Versi 3 by Bamz